Jakarta - Chairman Brisbane Roar, Rahim Soekasah punya pengakuan menarik soal Persija. Kabarnya, Keluarga Bakrie melalui Nirwan Bakrie sudah memiliki saham penuh klub ibukota tersebut.
"Persija dipunyai Nirwan kan. Saya dikasih tahu sudah 100 persen sahamnya," ungkap Rahim saat wawancara khusus dengan Bola.com.
Rahim boleh dibilang partner kesayangan Nirwan. Cikal bakal klub legendaris, Pelita Jaya, lahir dari tangan keduanya.
Kini, Rahim memimpin Brisbane Roar, peserta A-League atas kasta teratas Liga Australia, yang 100 persen sahamnya juga kepunyaan Keluarga Bakrie.
"Sejak kapannya, saya tak tahu. Terus terang saja, waktu beli Persija, saya tak tahu," kata Rahim, yang mengaku kenal dengan Nirwan selama 34 tahun.
Pernyataan Rahim makin memperkuat kabar yang beredar bahwa Keluarga Bakrie pemilik tunggal Persija Jakarta.
* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS
Dari Pelita Jaya, ke Persija
Setelah Pelita Jaya dijual dan kini berganti identitas menjadi Madura United, Nirwan sempat singgah sebagai pemilik Arema Cronus.
Diam-diam, Nirwan juga mengakuisisi Persija Jakarta. Di tangannya, tim berjulukan Macan Kemayoran itu mampu memupus dahaga gelar selama 17 tahun dengan meraih trofi Liga 1 2018.
Rahim menyebut, banyak alumni Pelita Jaya yang kini merapat ke Persija Jakarta.
"Bung Ferry, Ketua Umum The Jakmania, dulu dari suporter Pelita Jaya, The Commandos. Makanya dari Pelita Jaya semua. Saya sudah diberitahu bahwa Persija sudah dimiliki Nirwan 100 persen," jelas Rahim.
Disadur dari: Bola.com (penulis M. Adiyaksa, editor Aning J, published 18/10/2019)
https://ift.tt/2VVcNpX
October 19, 2019 at 07:15AM from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com https://ift.tt/2VVcNpX
via IFTTT
No comments:
Post a Comment